Kamis, 14 Januari 2016

Aplikasi Lembar Sebar

lembar sebar adalah sebuah aplikasi komputer yang mensimulsikan lembaran kertas kerja. Aplikasi ini menampilkan sel-sel majemuk yang disusun menjadi grid dan terdiri dari baris dan kolom, masing-masing sel memiliki baik teks alphanumerik maupun nilai numerik. Asal kata lembar sebar (spreadsheet) adalh analogi ketika sebuah halaman buku yang berhadap-hadapan terpisah oleh sebuah lipatan ditengah dan ketika lembar tersebut disebar (dilebarkan) maka yang terjadi adalah tadinya ada dua halaman sekarang menjadi satu halaman besar. konsep lembarsebar elektronik diperkenalkan tahun 1961 oleh Richard Mattesich, untuk sebuah simulasi keuangan yang diperuntukan ke komputer-komputer mainframe disebut menggunakan FORTRAN. Konsep lembar sebar semakin dikenal pada akhir tahun 1970 dan awal 1980. Setelah Dan Bricklin mengimplementasikan Visicalc yang merupakan aplikasi lembar sebar pertama yang menggabungkan semua fitur-fitur aplikasi lembar sebar modern seperti antar muka interaktif WYSIWIG (What You See Is What You Get), perhitungan otomatis, formula, dan lain sebagainya.
"Penggunaan aplikasi lembar sebar biasanya untuk digunakan pekerjaan financial karena kemampuannya untuk melakukan kalkulasi ulang menyeluruh dari sheet hanya dengan perubahan sel".
Macam-macam aplikasi lembar sebar :
1. Pra Visicalc


Nama
Pembuat
Keterangan
Batch Spreadsheet Report Generator
Richard Mattesich 1961
Sebagai simulasi dari “budgetting models and system simulation”
LANPAR
Rene K. Pardo and Remy Landow 1971
-
Autopian/Autotab
1967
-
ALPDOT
-
-
 
2. Pasca Visicalc


Nama
Pembuat
Keterangan
Lotus 1-2-3
Lotus Corp, 1982
Berjalan di platform DOS, lebih populer dari Visi calc
Microsoft Excel
Microsoft 1990-an
Berjalan di platform windows mendominasi pasar hingga saat ini
Apple Numbers
Apple
Berjalan di platform Macintos
Open Office Calc
-
Berjalan di Platform Linux, bersifat open source


Tidak ada komentar:

Posting Komentar